Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia Jadi Harapan Baru Nelayan Papua Selatan

Jumat 18-07-2025,09:22 WIB
Reporter : Rifaa Ayuni
Editor : Rifaa Ayuni

disway.id Papua Selatan -- Harapan besar disematkan pada Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Provinsi Papua Selatan. Dalam pembukaan Musyawarah Daerah (Musda I) yang digelar di Hotel Megaria Merauke, Kamis (17/7/2025), Wakil Gubernur Papua Selatan, Paskalis Imadawa menyampaikan pesan penting kepada para peserta dan pengurus organisasi tersebut.

Dalam sambutannya, Paskalis menekankan bahwa HNSI harus tampil sebagai mitra strategis pemerintah. Tak hanya sebagai organisasi nelayan biasa, HNSI diharapkan mampu berperan sebagai perekat pelayanan dan jembatan yang menghubungkan berbagai pihak dari pemerintah daerah, BUMN, BUMD, hingga pelaku usaha dan masyarakat lokal.

Ia menyoroti bagaimana kekayaan laut Papua Selatan yang melimpah belum sepenuhnya dikelola secara bijak. "Ikannya luar biasa banyak, gelembungnya diambil lalu bangkainya dibuang. Artinya membinasakan," ungkapnya, menggambarkan betapa ironisnya eksploitasi sumber daya alam yang tidak bertanggung jawab.

Dalam pandangannya, tantangan besar ke depan adalah mengubah pola pengelolaan tersebut menjadi lebih berkelanjutan dan ramah lingkungan. HNSI diminta hadir sebagai pelopor perubahan bukan hanya menjaga laut, tapi juga menghidupkan kehidupan para nelayan.

Menurut Paskalis, HNSI perlu menjadi "roh baru", yang mampu membawa inspirasi dan semangat baru dalam tata kelola kelautan di Papua Selatan. Organisasi ini diharapkan mampu menjadi tempat berteduh para nelayan, yang selama ini mungkin belum merasakan keadilan dalam pengelolaan kekayaan laut.

Selain itu, peran HNSI juga ditekankan sebagai fasilitator yang mampu menyatukan kepentingan antara pemerintah dan masyarakat pesisir. Dengan menjadi mitra pemerintah dalam pembangunan, HNSI memiliki peluang besar untuk memperjuangkan kebijakan yang benar-benar berpihak pada nelayan kecil.

Musyawarah Daerah kali ini pun menjadi momen penting bagi HNSI Papua Selatan untuk menegaskan arah perjuangan mereka. Di tengah dinamika pembangunan daerah, laut dan nelayan tak boleh ditinggalkan. Dan di sinilah peran Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia dibutuhkan sebagai garda depan perjuangan nelayan, sekaligus jembatan yang memperkuat pelayanan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat pesisir.

 

Dengan komitmen dan sinergi yang kuat, Papua Selatan optimis dapat mewujudkan tata kelola sumber daya kelautan yang adil, lestari, dan menyejahterakan.

Kategori :